BSI Siapkan Uang Tunai Rp 45 Triliun Selama Ramadhan 2024
Foto: Tower Bank Syariah Indonesia (BSI). Istimewa
Jakarta, CNBC Indonesia – PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BRIS) akan menyiapkan uang tunai selama Ramadhan sebesar Rp 45 triliun. Direktur Manajemen Risiko Grandhis Helmi Harumansyah mengungkapkan, angka tersebut naik sekitar 20% dibandingkan tahun lalu yang sebesar Rp 37 triliun.
“Jadi di tahun ini kita siapkan tambahan kurang lebih menjadi sekitar Rp 44 triliun-Rp 45 triliun,” ujarnya di gedung Kementerian BUMN, Senin (18/3).
Ia menjelaskan, dana tunai tersebut berdasarkan dari realisasi tahun lalu pada jumlah uang yang berputar melalui teller dan ATM di 2023.
“Kita melihat dari realisasi tahun lalu, jumlah uang yang berputar itu yang melalui teller melalui kas ATM di 2023 kami realisasinya sebesar Rp 37 triliun,” tuturnya.
Selain itu, Ia menambahkan, bagi masyarakat yang ingin menukar uang tunai dapat dilakukan di kantor cabang BSI terdekat.